POLRES MALANG –Bhabinkamtibmas Desa Sidodadi Aipda Hidayat bersama Babinsa dan Perangkat Desa melaksanakan pengamanan serbuan Vaksinasi bertempat di Aula PT. Flamboyan Gemajasa di Desa Sidodadi Kecamatan Lawang Kabupatan Malang, Selasa (05/10/2021) Siang.
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi dilaksanakan tim dari petugas tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Lawang yang terdiri dari bagian pendaftaran, screening, vaksinator dan observasi yang bekerja sama dengan Polsek Lawang dengan tujuan agar vaksinasi di wilayah kecamatan Lawang dapat segera tercapai dalam keadaan lancar, tertib dan aman.
Bhabinkamtibmas Desa Sidodadi mengatakan terselenggaranya vaksinasi bertujuan untuk menciptakan Herd immunity yaitu ketika sebagian besar populasi kebal terhadap penyakit menular tertentu sehingga memberikan perlindungan tidak langsung atau kekebalan kelompok bagi mereka yang tidak kebal terhadap penyakit menular tersebut.
“Vaksinasi dilaksanakan agar percepatan vaksinasi di Desa Sidodadi Kecamatan Lawang segera tercapai” kata Hidayat
Dengan adanya pelaksanaan vaksinasi Covid- 19 ini bertujuan untuk mengurangi penularan Covid-19, menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat Covid-19, serta untuk kekebalan kelompok di masyarakat untuk memutus persebaran covid -19 dan melindungi masyarakat dari Covod-19″, ujar Hidayat.
Dalam kegiatan tersebut personil Polsek Lawang bersama Personil Koramil Lawang menjaga dan mengamankan kegiatan vaksinasi warga desa Sidodadi.
” Pengamanan yang dilakukan TNI-Polri ini untuk menjaga agar vaksin tersebut terjaga dengan aman dan pada saat divaksikan kemasyarakat tidak terkendala sesuatu apapun, sehingga kegiatan vaksinasi yang dilakukan oleh tenaga kesehatan Lawang terhadap warga bisa berjalan aman, tertib dan lancar serta tetap menerapkan protokol kesehatan”, pungkas Hidayat.
Discussion about this post