POLRES MALANG – Pawas Polsek Gondanglegi Ajun Komisaris Polisi (AKP) Purnomo, S.H bersama anggota Koramil Gondanglegi melakukan pengamanan pada kegiatan vaksinasi yang bertempat di IAI Al-Qolam Desa Putat Lor Kecamatan Gondanglegi, Minggu (19/09/2021).
“Kegiatan vaksinasi di IAI Al-Qolam ini sudah berjalan selama 2 hari, dan untuk memastikan kelancaran kegiatan tersebut, kami bersama anggota Koramil Gondanglegi melakukan pengamanan,” terang Purnomo.
Seperti diketahui, bahwa kegiatan pengamanan tersebut sangat penting untuk dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kericuhan antrian ataupun kejadian lainnya yang dapat menyebabkan gangguan pada pelaksanaan vaksinasi.
“Situasi vaksinasi di tempat tersebut berjalan aman dan lancar,” tambahnya. (zam-humasgondanglegi)
Discussion about this post