POLRES MALANG – Polsek Turen menggelar kegiatan Vaksinasi didesa Jeru Kecamatan Turen Kabupaten Malang, Tujuannya guna mempercepat herd immunity di wilayah kecamatan Turen Kabupaten Malang.Kamis (07/10/2021) Siang.
“Untuk meningkatkan herd immunity Polsek Turen bekerja sama dengan puskesmas dan pemerintah Desa melakukan percepatan vaksinasi” Ujar Bhabinkamtibmas Aiptu Suyono.
Aiptu Suyono berharap jumlah warga yang tervaksinasi dapat bertambah hingga akhir pelaksanaan kegiatan tersebut.
Kegiatan vaksinasi masal juga mendapat apresiasi dari Kapolsek Turen Kompol Suko Wahyudi.
“Kami juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada tenaga kesehatan dan relawan yang telah bergabung dalam tim vaksinasi merdeka yang telah bekerja keras atas capaian jumlah masyarakat yang di vaksin di wilayah Kecamatan Turen,” pungkas Suko.(Humas Turen).
Discussion about this post