Malang – Polres Malang terus mengintensifkan patroli untuk menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, serta mencegah potensi aksi balap liar di wilayah hukumnya. Salah satu upaya konkret terlihat dari kegiatan patroli yang dilakukan Polsek Singosari pada Minggu (5/1/2025).
Kegiatan patroli ini menyasar sepanjang Jalan Singosari, Kabupaten Malang, yang kerap menjadi perhatian terkait aktivitas yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.
Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, menjelaskan bahwa patroli rutin merupakan bagian dari upaya preventif dalam menciptakan situasi kondusif di tengah masyarakat.
“Patroli ini kami lakukan secara rutin di sejumlah titik yang rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), termasuk potensi balap liar yang sering menjadi keluhan warga,” ujar AKP Dadang dalam keterangannya.
Dalam patroli tersebut, petugas Polsek Singosari menyisir kawasan strategis, seperti persimpangan jalan utama, kawasan pemukiman, dan lokasi yang sering menjadi tempat berkumpulnya para remaja pada malam hari. Selain mencegah aksi balap liar, patroli ini juga ditujukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan jalanan, seperti pencurian kendaraan bermotor dan aksi premanisme.
AKP Ponsen menambahkan bahwa pendekatan persuasif tetap menjadi prioritas dalam pelaksanaan patroli ini. Petugas berinteraksi langsung dengan masyarakat untuk memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan bersama.
“Kami juga mengedukasi warga agar segera melaporkan jika mengetahui adanya potensi gangguan Kamtibmas melalui saluran pengaduan Polres Malang,” imbuhnya.
Selain itu, patroli intensif ini juga diharapkan mampu meminimalisasi risiko kecelakaan lalu lintas yang sering dipicu oleh aksi ugal-ugalan di jalan raya. Dalam beberapa kesempatan, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bermotor yang dicurigai tidak memenuhi standar keselamatan atau digunakan untuk aktivitas ilegal.
Polres Malang mengimbau masyarakat, khususnya para pemuda, untuk tidak terlibat dalam kegiatan balap liar yang tidak hanya membahayakan diri sendiri tetapi juga pengguna jalan lainnya. Upaya patroli ini akan terus ditingkatkan, terutama pada akhir pekan dan malam hari, guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga Kabupaten Malang.
Dengan pendekatan yang tegas namun humanis, Polres Malang berharap partisipasi masyarakat dapat semakin meningkat dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan tertib.
“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik demi masyarakat Kabupaten Malang yang sejahtera dan kondusif,” pungkas AKP Dadang.
Discussion about this post