SURABAYA (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Jelang Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ( yang dirayakan setiap 1 Juli), Kapolda Jawa Timur Irjen Dr Toni Harmanto, Selasa (30/5/2023) pagi didampingi Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, menggelar Bhakti Sosial (baksos).
Pada kegiatan itu, Kapolda jatim Irjen Dr Toni Harmanto memberikan 50 paket sembako kepada anak Yatim, Dhuafa dan Difabel.
Kemudian kegiatan yang digelar di Polairud Tanjung Perak ini dilanjutkan dengan berlayar ke Teluk Lamong.
“Selain memberikan 50 paket sembako, kami juga memberikan 50 paket sembako kepada nelayan di area perairan Ditpolairud,” kata Jenderal Polisi bintang dua itu.
Begitu usai kegiatan tersebut, lalu dilanjutkan dengan acara “Coffee Morning” yang dihadiri Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim dan PJU Ditpolairud yang digelar di Mako Ditpolairud Polda Jatim. (mbah/hms)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM